Merangin,- Universitas Muhammadiyah Jambi pada bulan Maret – Juli, mengadakan event lomba Pekan Tilawatil Qur’an, Sains dan Seni, yang di peruntukan bagi siswa SMA, SMK sederajat provinsi Jambi.
Dan perlombaan yang di gelar bukan hanya ajang kompetisi, Tetapi juga sebagai sarana positif untuk memupuk semangat,bakat dan kreativitas siswa dalam tiga dimensi pengetahuan penting dalam kehidupan,seperti agama ,sains dan seni
Asti Ningsih siswi SMAN 12 Merangin, yang mengikuti lomba karya tulis ilmiah dengan tema “Digital Literasi” akhirnya berhasil menjadi juara 1.
” Alhamdulillah, berkat usaha dan kerja keras serta bimbingan dari guru pembimbing, akhirnya bisa juara 1 ” ungkap Asti, (17).
Sementara itu Agus Salim,kepsek SMAN 12 Merangin mengaku bangga dengan prestasi siswinya, yang berhasil menjadi juara pada lomba LKTI yang di selenggarakan oleh universitas Muhammadiyah Jambi.
” Terimakasih kepada guru Pembina dan Pembimbing ibu Erniwati, S.Psi, M.PSi atas kerja kerasnya, Begitu juga kepada ananda Esti , tentu kami akan berikan apresiasi kepada para juara yang sudah berjuang untuk sekolah ini, Alhamdulillah bukti SMAN 12 Merangin sekolahnya ilmuwan,olahragawan dan Budayawan “ungkap Agus Salim.
Reporter bule
+ There are no comments
Add yours