Merangin,inforasikita.com – Kehadiran polisi di tengah masyarakat, Untuk Pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) sangat di butuhkan, Untuk menjawab persoalan di wilayah hukum Polsek Tabir Ulu, Kapolsek Tabir Ulu Iptu Supranata langsung tancap gas meluncurkan program Jaring aspirasi masyarakat (Jaring Asmara).
Program ini di buat untuk memudahkan pelayanan, dan pengaduan masyarakat dari semua aspek, sehingga fungsi Babinkamtibmas benar benar dekat dengan wilayahnya.
” Kita ingin dekat dengan masyarakat yang ada di wilayah hukum Polsek Tabir Ulu, Inovasi jaring asmara menjadi salah satu pelayanan untuk mempermudah birokrasi di sini” ungkap Kapolsek Tabir Ulu Supranata (8/2).
Jaring asmara, akan di buat semudah mungkin, Sehingga masyarakat saat ini yang banyak mengunakan gawai , bisa menyampaikan informasi terkait dengan Harkamtibmas, bisa melalui FB Instagram dan Twitter Polsek Tabir Ulu.
” Apalagi saat ini hampir semua orang, mengunakan gawai , saya kira ini mempermudah kita untuk cepat mendapatkan informasi , dan masyarakat silahkan memberikan masukan kepada kami melalui FB dan Instagram Polsek Tabir Ulu” Ujarnya.
Harapannya terhadap jaring asmara, Bisa menciptakan situasi wilayah hukum Polsek Tabir Ulu menjadi kondusif, Semua masalah bisa di selesaikan dengan baik.
” Harapan kita ,semua elemen masyarakat baik tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda bisa mengambil peran masing masing, sehingga wilayah hukum Polsek Tabir Ulu menjadi aman dan kondusif” Tegas Pria dengan dua balok kuning di pundaknya ini.
Reporter Bule